Panda Khusus (Pansus) Penerimaan Taruna/Taruni AAU 2023

24-27 Januari 2023, telah dilaksanakan Panda Khusus (Pansus) Penerimaan Taruna/Taruni AAU 2023. Kegiatan ini dibuka pada 24 Januari 2023 di Gedung Saninten Krida Nusantara dengan dihadiri oleh rombongan dari Mabes TNI AU, Kepala SMAT Krida Nusantara, guru, siswa, serta alumni yang berminat melanjutkan pendidikan ke Akademi Angkatan Udara (AAU). Kepala SMA Terpadu Krida Nusantara Drs H. Encang Iskandar, M.Pd dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas kedatangan dan kesempatan yang telah diberikan oleh Mabes TNI AU sehingga pansus bisa dilaksanakan di SMAT Krida Nusantara. Beliau juga mengutarakan peran penting TNI Angkatan Udara dalam menjaga keutuhan bangsa. Setelah Kepala Sekolah memberikan sambutan, Mayor Adm Ary Kusworo memberikan sosialisasi terkait pelaksanaan seleksi AAU. Seusai sosialisasi, para calon taruna/taruni mulai menjalani berbagai rangkaian tes. Hari pertama adalah tes psikologi di Smart Class Krida Nusantara, hari kedua adalah tes kesehatan di RSAU Dr. M. Salamun, hari ketiga adalah tes kebugaran jasmani di lapangan sepak bola dan kolam renang Krida Nusantara, dan hari keempat adalah parade di Gedung Saninten Krida Nusantara.

“Impian tak menjadi nyata karena sihir. Butuh keringat, kebulatan tekad, dan kerja keras (untuk mewujudkannya).” – Colin Powell.

 

Share this post