Malam Bina Iman Taqwa 2024: Membangun Siswa Berkarakter Mandiri dan Cinta Al-Qur’an

Setelah Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), seluruh siswa kelas VI SD Terpadu Krida Nusantara mengikuti kegiatan MABIT (Malam Bina Iman Taqwa) 2024 selama dua hari, yakni pada 26-27 Juli 2024. Tujuan dari kegiatan ini sesuai dengan temanya, yaitu “Membangun Siswa Berkarakter Mandiri dan Cinta Al-Qur’an.” Pengawas Bina PAI Kemenag RI Dede Wahidah, S.Pd.I, M.Pd. membuka kegiatan MABIT 2024. Beliau dalam sambutannya memberikan apresiasi terhadap pelaksanaan kegiatan ini serta berharap lulusan dari SD Terpadu Krida Nusantara memiliki karakter religius yang dapat membentengi pengaruh arus globalisasi.

Selama dua hari, seluruh siswa menjalani berbagai rangkaian aktivitas character building, mulai dari games, kegiatan pembiasaan (salat wajib dan sunnah, tadarus, dzikir), tausiyah, renungan malam, dan Gelisan (Gerakan Menulis Al-Qur’an). Pada upacara penutupan MABIT 2024, Kepala SD Terpadu Krida Nusantara Asep Dani Mardiani, S.Pd.I berpesan kepada seluruh siswa agar senantiasa mengimplementasikan hal-hal yang dipelajari selama MABIT karena setiap aktivitas yang telah dijalani memiliki makna dan nilai.

 

“Jadilah anak muda yang produktif, sehingga menjadi pribadi yang profesional dengan tidak melupakan dua hal, yaitu iman dan taqwa” – B. J. Habibie

Share this post