Pada tanggal 21 April 2022, SD Terpadu Krida Nusantara mengadakan Acara Pemberian Penghargaan Hafidz Al-Qur’an Juz 30 Angkatan III. Dalam sambutan yang disampaikan oleh Ketua Pengurus Yayasan Krida Nusantara Nori Chandrawati Try Sutrisno, S.H., acara ini dilaksanakan sebagai upaya menumbuhkembangkan minat baca dan hafal Al-Qur’an di kalangan masyarakat khususnya anak-anak. Hal ini didukung oleh Pengawas Kemenag Kota Bandung H. Saeful Mufid, M.MPd.I. Beliau mengatakan bahwa meskipun Indonesia merupakan negara dengan umat muslim terbanyak di dunia (87% dari total penduduk), hanya 38% dari mereka yang memiliki minat membaca dan menghafal Al-Qur’an. Sehingga, kegiatan yang dilaksanakan oleh SDT Krida Nusantara diharapkan dapat menghasilkan para penghafal Al-Qur’an yang bisa menyejukkan dan membawa keberkahan bagi kita semua
Acara ini diawali dengan Pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an dan Saritilawah oleh perwakilan siswa, yakni Enisa Zaheen Soniawan dan Muhammad Azzam Rusyaman Putra. Setelah itu, hadirin berdiri dan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Selanjutnya, rangkaian kegiatan inti diawali dengan Munaqosah/Uji Kompetensi berupa sambung ayat, sambut surat, serta tebak surat dan ayat yang diikuti oleh sebelas Hafidz dari SD Terpadu Krida Nusantara, antara lain:
Kelas VI
1. I Gusti Revandra Kevan Rafferty
2. Muhamad Bivan Alzaky
3. Raziq Fauzan Sajid
4. Zanitra Ishwari Hutami Wijoyo
5. Almer Dzaky Fayyadh
6. Dzaky Hylmi Mutaqin
7. M. Azam Nurikhsan
8. Nabil Raffael
Kelas V
1. Malika Armina Syifa
2. Dzaky Mushthafa Fikrul Azmi
Kelas IV
Enisa Zaheen Soniawan
Juri yang menilai Munaqosah kali ini adalah Nono Daryono, M.Ag, Ridwan Permana, S.Pd, dan M. Ridwan Hafidz, S.Pd. Sebagai bentuk apresiasi terhadap sebelas Hafidz dari SD Terpadu Krida Nusantara, Ketua Pengurus Yayasan Krida Nusantara Nori Chandrawati Try Sutrisno, S.H. memberikan penghargaan dalam bentuk pandel, selempang, dan sertifikat. Selain sebelas Hafidz di atas, ada pula pemberian penghargaan terhadap siswa yang berprestasi dan berpartisipasi dalam kegiatan perlombaan mewakili SD Terpadu Krida Nusantara, di antaranya:
1. Hanif Rizki Fauzan (Juara I Lomba Pildacil Putra Pentas PAI Kec. Cibiru)
2. Humaira Zhishu Wilsensa (Juara I Lomba Pildacil Putri Pentas PAI Kec. Cibiru)
3. Dzaky Mushthafa Fikrul Azmi (Juara I Lomba MHQ Putra Pentas PAI Kec. Cibiru)
4. Muhammad Azzam Rusyaman Putra (Harapan II Lomba MTQ Putra Pentas PAI Kec. Cibiru)
5. Enisa Zaheen Soniawan (Juara III Lomba MTQ Putri Pentas PAI Kec. Cibiru)
Rangkaian kegiatan inti diakhiri dengan Imtihan, yaitu antaranya penampilan Paduan Suara Hafidz Qur’an oleh siswa kelas IV, pembacaan Asmaul Husna oleh siswa kelas III, dan pembacaan surat-surat pendek oleh siswa kelas I dan II. Acara kemudian ditutup dengan pembacaan Do’a oleh siswa.
“Bacalah Al-Qur’an karena sesungguhnya dia akan datang pada hari kiamat sebagai pemberi syafa’at kepada orang yang membacanya”