Bandung, Selasa 8 November 2022. Bertempat di Gedung Aula Krida Nusantara, diadakan Pengukuhan K-LIK dan Sarasehan Rintisan Menuju Festival K-LIK (Kios Literasi Kewirausahaan Wilayah) yang dihadiri oleh Ketua POKJA Literasi Kota Bandung (Bunda Literasi Kota Bandung) Dra. Hj. Yunimar, Kepala Dinas Arsip dan Perpustakaan Kota Bandung Drs. H. Fajar Kurniawan, M.Si, juga dihadiri oleh para camat dari Kecamatan Gede Bage, Cipadung, Ujungberung, dan Cibiru. Turut hadir perwakilan dari Pimpinan Yayasan Krida Nusantara dan Kepala sekolah SMA Terpadu Krida Nusantara.
Dalam sambutannya Hj. Yunimar menekankan untuk memperbaiki minat membaca, karena fasilitas meminjam buku bacaan sekarang semakin mudah. Pengukuhan K-LIK ditandai dengan penyerahan secara simbolis koleksi buku Dinas Kearsipan dan Perpustakaan oleh Hj. Yunimar didampingi H. Fajar Kurniawan kepada 4 kecamatan(Kecamatan Gede bage, Ujungberung). Kemudian penyerahan pin kepada 5 duta literasi setiap kecamatan termasuk Muhammad Iqbal Firastra sebagai juara 1 Jambore Literasi Kota Bandung (siswa kelas XI MIPA 2 SMAT Krida Nusantara). Sarasehan diisi dengan pemaparan program K-LIK oleh Mulyani Herman, S.Pd. Lalu persentasi dari pemenanang Jambore Literasi Kota Bandung 2022 dengan judul RUAN (Runtah jadi Cuan) oleh Muhammad Iqbal Firastra. Acara ini juga menampilkan beberapa pertunjukan seperti ustadzah cilik (dari Kecamatan Cibiru), ngadongeng (SDT Krida Nusantara), solo vocal (SDT Krida Nusantara), dan Hadrah (SMAT Krida Nusantara). Kegiatan ini diakhiri dengan foto bersama dan ramah tamah. Terdapat pula pameran beberapa produk hasil UMKM dari setiap kecamatan.
‘Membaca ialah upaya merengkuh makna, ikhtiar untuk memahami alam semesta. Itulah mengapa buku disebut jendela dunia yang merangsang pikiran agar terus terbuka’ – Najwa Shihab