Literasi adalah kemampuan individu yang diperoleh dari pembiasaan sehingga menimbulkan pembudayaan. Dengan demikian, literasi perlu disemai, dipupuk, dipelihara, dan diapresiasi. Klub Literasi Sekolah (KLS) bersama SEAMEO QITEP In LANGUAGE (SEAQIL) adalah kegiatan yang merupakan salah satu aksi nyata menyemai, memupuk, memelihara, dan mengapresiasi potensi pelajar di Indonesia, bahkan melibatkan sekolah-sekolah di Asia Tenggara.
SMA Terpadu Krida Nusantara untuk kedua kalinya terpilih menjadi sekolah binaan SEAQIL yang kegiatannya berlangsung selama 4 bulan, yaitu Juli hingga Oktober 2022 lalu. Pelatihan yang diikuti dalam KLS ini adalah peminatan debat yang dilaksanakan secara daring. Kegiatan KLS ini mengusung filosofi kampus merdeka dengan melibatkan mahasiswa dari berbagai universitas sebagai mentor. Kegiatan KLS ini mengimplementasikan kata “kolaborasi” antara lembaga dengan sekolah, guru, siswa, dan mahasiswa.
Siswa SMA Terpadu Krida Nusantara yang mengikuti kegiatan KLS berjumlah 20 orang dengan dibimbing oleh tiga guru, yaitu Tien Suhartini, S.Kom., Pika Siti Patonah, S.Pd., dan Seni Handiyani, S.Pd. Penyerahan sertifikat KLS dilakukan oleh Wakil Kepala Bidang Kesiswaan Asep Rahman Gunawan, M.Pd di lapangan Gedung Kiulin pada 18 Maret 2023.
“Penguatan budaya literasi adalah kunci memajukan negeri ini.” – Lenang Manggala