Setelah melakukan berbagai rangkaian kegiatan wajib pembelajaran serta Ujian-Ujian yang diselenggarakan sekolah dan Dinas Pendidikan Kota Bandung, siswa-siswi kelas XII SMAT Krida Nusantara pada bulan Mei 2018 ini dapat menuntaskannya dengan raihan nilai cukup memuaskan.
Dan pada hari Sabtu 5 Mei 2018 dilaksanakan prosesi Wisuda bagi kelas XII Angkatan XX tersebut sebagai wujud simbolik akhir proses pembelajaran di SMAT Krida Nusantara dan merupakan awal kehidupan baru di pendidikan lanjutan guna menyongsong masa depan yang lebih baik.
Prosesi Wisuda serta pengalungan medali oleh Ketua Pembina Ibu Hj. Tuti S. Try Sutrisno didampingi Ketua Pengurus dan Kepala Sekolah SMAT Krida Nusantara.
Wisuda Angkatan XX SMAT Krida Nusantara dihadiri Menteri Pertahanan Republik Indonesia Bapak Jenderal TNI (Purn). Ryamizard Ryacudu yang memberikan pembekalan tentang Bela Negara dihadapan Wisudawan dan Orangtua siswa.
Peserta wisuda angkatan XX berjumlah 209 siswa, dan pada kesempatan tahun ini penghargaan diberikan kepada :
- Wisudawan teladan diberikan kepada Muhammad Maulana Ekaputra kelas XII MIPA-1
- Wisudawan terbaik raihan nilai kelompok MIPA, diraih Rembati Ayu Bestari kelas XII MIPA-3
- Wisudawan terbaik raihan nilai kelompok IPS, diraih Daniel Marsauli Sihombing kelas XII IPS-3
Selamat kepada seluruh lulusan Angkatan XX, semoga segala harapan dan cita-cita kalian tercapai dengan baik dan sukses.